Terpilih Mengeksplor Sulawesi Bersama Datsun Risers Expedition 2015
“Percuma cantik, kalau jarang piknik,” Ehe –
Datsun Risers Expedition
Terpilih Mengeksplor Sulawesi Bersama Datsun Risers Expedition 2015 – Dari dulu
emang suka banget yang namanya jalan-jalan, iya apalagi jalannya ke
pelaminan. Yasalam.. Gini, ngomong
tentang jalan-jalan saya sekarang lagi ngejamah Sulawesi, Guys. Hah? Gimana
bisa? Ceritanya panjang, singkatnya bermula dari melihat postingan kawan saya
yang kebetulan blogger mengambang di TL tentang “Datsun Risers Expedition”.
Sempat kaget? Hah, apa sih event tersebut? Saya pikir balap mobil. Namun, masih
tidak percaya kalau ini event balap mobil kenapa semewah ini. Saya lanjut saja
registrasi di web @ID_datsun untuk etape selanjutnya karena saking penasarannya
saya dengan gesit kepo di sini, urusan saya diterima atau tidak itu hal
terakhir yang terpenting adalah, berani mencoba.
BANG, KE SINI SAMA ADEK, YUK
PENENUN KAIN TORAJA
TK PESISIR
Yay, puji Tuhan
setelah registrasi, beberapa hari selanjutnya saya ditelepon, namun tidak saya
angkat. Ya, salam, Bang perih. Saya yang memiliki 3 anggota dengan diketuai
Mbak Vika dan kawan saya satu lagi adalah Mbak Yuni. Sebelum keberangkatan kami
sempat berdiskusi panjang lebar untuk event tersebut. Apa yang harus kami bawa
ketika berangkat? Dan apa yang harus kami bawa ketika pulang? Yang tujuannya
tetap satu, yaitu membanggakan Datsun dan selain itu tidak sia-sia pergi dari
Pula Jawa untuk mengeksplore Sulawesi dan membawa pengalaman, pengetahuan,
pertemanan, sekaligus kenalan. Lah.
FORT ROTTERDAM
Saya masih tidak
menyangka, keberangkatan saya yang dimulai sejak tanggal 28 September hingga
berjalannya event sampai 2 Oktober. This the first time! Saya mengeksplor
Sulawesi selama ini dan, amazing! Kenapa saya bilang amazin? Jelas men, ini
kali pertama saya mengeksplor Sulawesi sekaligus mengetahui apa saja di
dalamnya. Tidak hanya itu yang membuat saya kagum juga adalah, saya bisa
merasakan keasyikan Datsun GO+ Panca untuk kali pertamanya. Body okey, tarikan
ajib, anak muda banget. Jadi, Bang, kapan Abang beliin Adek mobil ini? Hihihi.
Cicil aja dulu, Bang gak papa, yang penting Adek senang, Abang riang. Lah.
*skip*
SISI LAIN KAPAL PHINISI
Jadi, dengan
menaiki Datsun ini saya dan para risers lainnya mempunyai tujuan yang tak kalah
amazing. Keren banget, ikut konvoi sekaligus mengeksplor banyaknya wisata yang
ada di Sulawesi, yang sudah saya tempuh saat ini di antaranya; Mengunjugi Kapal
Pinishi yang harganya ampunn 2,3 M, kemudian ke Makam Pangeran Diponegoro, Dealer
Nisan Datsun Latimojong Makassar. Fort Rotterdam, Pantai Losari, TK Pesisir, Kete
‘Kesu’, kemudian ke tempat prosesi pemakaman, Gunung Nona, Watampone, dan masih
banyak lagi expedition yang akan saya tempuh di hari selanjutnya. Dari di
antara banyaknya yang saya singgahi, ada beberapa yang sangat amat mengagumkan
untuk saya, yaitu:
Kete ‘Kesu’
Yang mana terletak
di Kampung Bonoran, Kelurahan Tikunna Malenong, Kecamatan Sanggalangi, Toraja
Utara, Sulawesi Selatan, Indonesia. Kete ‘Kesu’ ini berada di sekitar empat
kilometer sebelah selatan Kota Rantepao atau 14 kilometer sebelah utara Makale.
Kete ‘Kesu’ sendiri adalah sebuah area dimana beberapa tongkonan berdiri
berjajar rapi nan indah dilengkapi dengan lumbung padi (alang sura), area
upacara pemakaman (rante), dan tempat ertemuan adat. O, ya saya juga mengetahui
“Tau tau” yang mana ada sebuah patung di setiap foto di kuburan di Tana Toraja
yang mana patung tersebut sangat menyerupai almarhum dengan mengenakan baju
yang ia sukai. Saya paham, betapa diangkatnya orang yang mati di daerah tersebut.
Dari itu saya mulai mendalami belajar sejarah Indonesia yang sesungguhnya.
TAU TAU
Gunung Nona
Nama sebuah gunung
yang unik terletak di Kabupaten
Enrekang. Mengapa unik? Saya terkejut ketika mengetahu bahwa gunung tersebut
menyerupai alat reproduksi perempuan dan hanya ada satu-satunya di dunia. Mari
berpikir positif! Yeay!
GUNUNG NONA
Dari beberapa
tempat yang saya eksplor, saya jadi lebih mengetahui sejarah yang ada di
Sulawesi ini. Kagum, mereka masih mempererat budaya dan begitu juga adat
mereka. Untuk hari selanjutnya saya dan kawan-kawan saya dari riser 4 begitu
juga para riser lainnya akan menempuh beberapa tempat yang tak kalah unik,
jadi Guys jangan kerja terus ya, sekali-kali piknik biar asyik. YIHAA!
Tabik, manis ^ ^
11 komentar
dek...jangan lupa oleh2nya yaaa....kapal pinisi hihihihi
ReplyDeleteBelajar sejarah yg kudu sm geng PSPB atuh neng, buahahahahahaha....jalan2 asik yg komen nggak kalah asik :p
ReplyDeletewew.. asik bener ya mbak bisa jalan-jalan sekaligus belajar banyak hal :)
ReplyDeleteSaya punya banyak postcard tema Kete Kesu... banyak yang suka dari Eropa...
ReplyDeleteBtw, Pantai Losari sepi banget, tumben,,,
Uaaapiiiik yo Ayaaa... Alhamdulillah :)
ReplyDelete--bukanbocahbiasa
kagum sama gunung nona, mari berpikir positif :D
ReplyDeleteoleh oleeeehhh jangan lupaaaaaa :P
untung aku cantik dan sering piknik yes :p
ReplyDeleteyg belum pernah ke gunung nonaaa.. masa sih itu mirip *tiiiiiiiiiiiiiiiiiiit*.. ah sudahlah :))
keren sekaliiiii...beruntungnya dirimu adik cantikkk....
ReplyDeleteAdek aya kamu bejo, foto2ne apik kan kan jadi pingin ke makssar juga, rotterdam keren yaa, gunung nona haiii :D
ReplyDeleteIh sereeem kalo liat patung-patung di kuburan :3
ReplyDeletePose kamu sama semua sih Ay? Oleh-oleh buatku jadi gak itu?
ReplyDelete